MENIRU KESUKSESAN ORANG LAIN - Langkah Efektif Meraih Sukses



Salah satu cara yang cukup efektif dalam meraih kesuksesan adalah dengan meniru praktek-praktek terbaik. Apa maksudnya? Ya, dengan mempelajari hal-hal terbaik dari apa yang dilakukan oleh orang-orang yang terbukti berhasil, lalu menirunya. Tidak perlu ragu meniru perjalanan sukses dari mereka, karena sudah terbukti dengan nyata membuahkan hasil akan cara-cara yang mereka tempuh. Rugi rasanya  jika kita masih berkutat mencari resep sukses, sementara praktek-praktek terbaik sebenarnya sudah tergambar jelas didepan mata. Meniru kesuksesan mereka, selain menyingkat waktu tempuh juga membuat kita dapat meminimalisir terjadinya kegagalan.




Selama ini meniru sering dikonotasikan sebagai perintah negatif. Jika dilingkungan sekolah, meniru memang sebuah tindakan tidak terpuji. Namun dalam urusan meraih kesuksesan, meniru bisa menjadi hal baik yang kita lakukan. Banyak kisah tokoh-tokoh sukses yang setidaknya kita bisa mengambil pelajaran bahwa jangan malu meniru perjalanan sukses mereka dalam mencapai keberhasilannya. Bisa jadi, dari meniru cara-cara mereka meraih sukses, kita bisa menjadi lebih sukses.

Amati, Tiru dan Modifikasi

Pernahkah Anda merasa buntu sama sekali dari ide apapun? Tentu pernah, bukan? Ya, kebuntuan ide memang suatu hal yang wajar dialami oleh setiap orang, bahkan oleh orang yang terkenal kaya ide sekalipun. Kebuntuan ide adalah sebuah kondisi dimana alam imajinasi kita sedang tidak berjalan efektif. Namun tak perlu khawatir, karena ada satu jurus ampuh untuk mengatasi kondisi ini. Ia akan menolong kita menemukan ide-ide kembali. Jurus ampuh itu bernama ATM. Ya, ATM. Tapi ATM yang penulis maksud disini bukanlah sebuah mesin yang dapat mengeluarkan lembaran rupiah, melainkan ATM yang mampu menolong mengeluarkan ide-ide segar.

Apa itu ATM? Adalah anonim dari Amati Tiru Modifikasi. Sebuah strategi sederhana hanya bermodalkan kemauan dan menganalisa apa yang sudah ada disekitar. Dari hasil pengamatan dan analisa selanjutnya diberi sentuhan akhir berupah modifikasi, sesuatu yang lama menjadi sesuatu yang berbeda dari bentuk aslinya. Strategi ATM ini cukup ampuh untuk memunculkan ide-ide segar kita.




Dalam dunia bisnis banyak pelaku bisnis yang menerapkan metode ini dalam menemukan ide bisnis baru atau untuk mengembangkan bisnis yang telah ada. Contohnya Samsung Galaxy Tab, jelas-jelas mengekor kesuksesan iPad tapi dengan diferensiasi dan nilai tambah yang berbeda. Apakah iPad idenya orisinil? Tidak juga. Beberapa tahun sebelumnya sudah ada tablet PC beredar dipasaran, tapi tidak sukses. Apple menirunya memberikan nilai tambah dan sukses.

Negara jepang yang maju secara teknologi sekarang ini, pada mulanya berangkat dari proses ATM. Kalau kita kembali ke tahun 1945, Jepang sudah dibuat hancur lebur oleh sekutu, perekonomian mereka hancur dan harga diri sebagai bangsa pun remuk redam. Tapi perlahan-lahan mereka mulai bangkit dengan meniru. Mereka memproduksi barang yang mirip dengan buatan produk negara maju lain, tapi dengan beberapa modifikasi sederhana. Pada akhirnya bermula dari meniru, Jepang bisa tampil menjadi pioneer.

Konsep ATM ini juga bisa kita terapkan dalam kehidupan keseharian demi membuat perubahan positif. Pertama-tama kita membuat evaluasi (Amati) kegiatan-kegiatan yang telah kita jalani dalam periode tertentu, boleh satu hari, seminggu atau sebulan tergantung kebutuhan. Semakin sering semakin baik. Dari hasil evaluasi akan ada keinginan untuk mengulangi (Tiru) kesuksesan yang pernah kita alami. Tentunya dalam perjalanan hidup ada batu sandung yang tidak ingin terulang kembali dikehidupan kita sehingga perlu ada perbaikan (Modifikasi) yang menjadikan kualitas hidup yang semakin kedepan semakin membaik.

"Apabila hari ini sama dengan hari kemarin, maka termasuk orang yang rugi, Apabila hari ini lebih buruk dari kemarin maka termasuk orang yang celaka. Dan bila hari ini lebih baik dari hari kemarin dan besok lebih baik dari hari ini maka termasuk orang yang beruntung".




No comments:

Post a Comment